Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2012

Sampah Plastik Ancaman Bagi Bumi

Gambar
Kemudahan kita mendapat tas plastik ketika berbelanja di pasar, pasar swalayan, warung, atau toko menjadi ancaman tersendiri buat lingkungan sekitar. Indonesia tak sendiri, di tingkat dunia antara 500 miliar sampai 1 triliun tas plastik dipakai setiap tahunnya. Tak semuanya terdaur ulang, bahkan tas plastik butuh ratusan tahun untuk hancur. Kebanyakan tas plastik berakhir di lautan, mencemari laut serta saluran dan sumber air. Tertelan tak sengaja oleh mamalia dan hewan yang bergantung pada ekosistem laut untuk mencari makan. Setiap tahunnya ada satu juta mamalia laut, reptil, dan burung mati karena plastik. Tas plastik juga menjadi ancaman buat hewan di darat. Kliwon, jerapah afrika milik Kebun Binatang Surabaya, mati dengan gumpalan plastik seberat 18 kg di dalam perutnya. Dengan usia tas plastik yang panjang, butuh ratusan tahun untuk hilang dari Bumi, dan banyaknya tas plastik yang menjadi sampah serta membahayakan ekosistem laut, sudah selayaknya kita mengur

Pendakian Gunung Singgalang

Gambar
Gunung Singgalang yang berdampingan dengan dua gunung, yakni gunung Tandikek dan gunung Marapi berdiri gagah di wilayah Bukittinggi Sumatera Barat, dan istimewanya dengan Telaga Dewi nya di berada di ketinggian 2.762 mdpl, dengan air yang jernih dan biasanya bisa di jadikan tempat para pendaki membuka tenda pendakian. Gunung Singgalang dapat ditempuh dari beberapa jalur. Namun, jalur yang terkenal adalah melewati desa Koto Baru dan Pandai Sikek. Dari desa Koto Baru kita akan menempuh rute ke Desa Pandai Sikek. Dari desa inilah titik tolak menuju Tower ( Pemancar RCTI dan TVRI yang terletak di pinggang gunung Singgalang ). Menuju Tower pemancar ini kita akan melewati jalan beraspal yang menanjak, makin dekat ke tower jalan nya semakin tidak baik dan penuh oleh kerikil - kerikil dan di samping kiri dan kanan nya terdapat ladang pertanian penduduk. Desa Pandai Sikat juga terkenal dengan ladang tebu dan tempat pembuatan saka ( gula merah ). Setelah sampai di Tower pema

Danau Linting, Keajaiban Misterius yang Terancam

Gambar
Masyarakat Sumatera Utara (Sumut) masih banyak bahkan terlalu banyak yang belum mendengar apalagi melihat langsung danau ini. Bila Danau Toba sudah begitu mendunia sebagai salah satu keajaiban dunia yang menjadi daaerah tujuan wisata bagi wisatawan mancanegara, tidak bagi Danau Linting. Danau Linting masih begitu asing. Maklum, obyek wisata ini hanya memiliki luas sekira 1 hektar terletak di 3 desa, yakni Sibunga-bunga, Durian IV Mbelang dan Gunung Manumpak, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deliserdang. (Danau ini memiliki kekhasan karena berada di perbatasan 3 desa di atas). Danau Linting Selain itu, pengelolaannya belum maksimal karena belum memiliki tata ruang pengembangan yang profesional dan masih jauh dari dukungan penunjang lainnya seperti, infrastruktur jalan yang masih belum nyaman untuk dilintasi, fasilitas peristirahatan termasuk wadah untuk bercanda ria berkecipak di airnya yang mengandung belerang. Keajaiban Tidak ada yang unik dan istimewa ketika

Kejar Jejak Q ke Mahameru

Maaf untukmu yg terkasih Aku meniggalkanmu dan aku pergi ke Mahameru aku terlalu sakit dengan kenyataan dan ingin lepas dari sebuah kerumitan hati Kamu tau kan sayang Masyarakat terlalu aneh melihat kita Orang tuaku yang terlalu Bodoh untuk mengerti Dan aku takut Tuhan pun enggan untuk menyentuh Jika skrg kamu melihat matahari terbit dari timur , suatu saat matahari itu akan terbit dari barat Jika skrg kamu melihat gunung itu indah, suatu saat kamu akan melihat gunung itu hancur Maaf Bukan aku tak cinta Tapi kebersamaan kita adalah kesakitan untuk mereka yg mengasihi kita Aku terus belajar tega untuk menyakitimu Agar kamu membenci dan enggan untuk mengenalku lg Pergilah ke Mahameru Carilah jejakku Disana km akan mengerti Arti sebuah perjuangan untuk melepas keindahan Yang membutuhkan sebuah keikhlasan Karena pada hakikatnya, hidup itu akan terus kehilangan kehilangan dan kehilangan Terimakasih sudah bijaksana Untuk merelakan sebuah

Salam Kenal

Assalamualaikum Bismillah.... Ini blog pertama saya.... Alasan saya membuat bog ini adalah : 1. Syarat untuk mengikuti mata kuliah Konsep Pemograman 2. Pengen ikutan Exis 3. Cari cari ilmu jga.... bagi semua temen temen, bantu aku yach... tuk nyempurnaiin bloq ini.... Wasalam ^_^